September 10, 2019

PERPUSNAS EXPO 2019 DAN PAMERAN FOTO SATU DEKADE DALAM WARNA – HERRY TJIANG DAN JSP

PERPUSNAS EXPO 2019 DAN PAMERAN FOTO SATU DEKADE DALAM WARNA – HERRY TJIANG DAN JSP

 

Satu dekade Jakarta school of photography mengadakan pameran photo dari tanggal 5 sampai 22 September di Gedung Perpustakaan tertinggi didunia yaitu di lantai 24.

Pameran Foto ini berbarengan di Perpustakaan Nasional Expo atau Perpusnas Expo 2019.  Foto yang ditampilkan adalah foto karya Herry Tjiang dan alumni Jakarta school of photography. Perpunas EXPO 2019 yang berajuk Berbagi Pengetahuan untuk Kesejahteraan ada untuk meningkatkan literasi dan sumber daya manusia Indonesia. Dan menyambung dengan tema dari Perpusnas ini Jakarta school of photography yang di motori oleh Photographer Herry Tjiang ini mengadakan pameran photo dari karya karya anak bangsa dan juga dicetak khusus di plat yang tentunya masih baru di pamerkan.

Karya karya foto dengan gender bermacam macam juga dengan menggunakan camera bermacam macam seperti camera  SONY, NIKON, FUJI, DRONE DAN CANON dengan jumlah Pameran sejumlah 30 photo

Berikut foto dan karya photographer , partner dan alumni Jakarta school of photography dalam SATU DEKADE DALAM WARNA 

Herry Tjiang (pengajar dan photographer profesional ) pameran photo dengan Judul photo Alone , The light of the night , Morning Glory  dan Minature of Sirakawago.

Nah bagi teman teman yang belum datang silahkan datang ya dilantai 24 pameran foto ini sampai tanggal 22 setember.  Uniknya semua foto dicetak dalam ukuran besar lebih dari 40 x 60 dan semua photo dicetak di Plat metal, Akrilik dan kayu . Dicetak di Chroma Creative Printing, sehingga fotonya bisa lebih berdimensi dan tentunya bisa awet untuk dipajang lebih dari 30 tahun dalam kondisi extrim.

Dapatkan hadiah menarik untuk memilih photo photo di Acara Pameran photo tersebut.

 

 

#SatuDekadeDalamWarna
#PerpusnasExpo2019
#JakartaSchoolofPhtography
#HerryTjiang

Herry Tjiang.
Pengajar dan Drone Profesional
Certified Photographer and Accessor BNSP
Official Drone for ASIAN GAMES 2018
http://instagram.com/herrytjiang
https://www.youtube.com/user/herrytjiang

 

RECENT POSTS

    Leave a comment