Juni 12, 2022

Workshop Fotografi dan Design Herry Tjiang di Semarang

Workshop Fotografi dan Design Herry Tjiang di Semarang

Workshop Fotografi PLN dengan pembicara Herry Tjiang ini didukung oleh Elex Media Komputindo (Grup Kompas) dan juga perlengkapan yang di dukung oleh toko camera Focus Nusantara Semarang.

Herry Tjiang sebagai pembicara memulai workshop fotografinya dengan memberikan pre test yang digunakan untuk menguji kemampuan dari peserta workshop fotografi ini. Kemudian dilanjutkan dengan pemberian 3 materi tentang essential photography, lensa dan jurnalistik,

Workshop ini diikuti oleh Humas dan content creator dari PLN dari berbagai devisi , dan berlangsung selama 3 hari 9-12 Juniw 2022 dan berkelanjutan sampai batch kedua . 14 -16 Juni 2022. Dan diikuti oleh 50 peserta dari PLN Semarang dan sekitarnya.

Peserta dengan antusias mencoba dan menggunakan mencoba langsung dari camera yang sudah dibawa , juga buat disediakan cameara dari Focus Nusantara yang bisa dipakai jika peserta tidak membawa camera.

Selain itu Herry Tjiang juga memberikan contoh contoh pendekatan foto dari sisi jurnalistik , bagaimana membuat foto story , photo essay

  

Berberapa tahapan untuk membuat foto stories atau essay , jenis foto atau shot  yang diperlukan untuk membuat Photo stories dan Photo Essay sehingga foto menjadi lebih menarik.

JENIS SHOT MEMBUAT FOTO STORIES / PHOTO ESSAY

  1. Establishing shot :
    Biasanya menggambarkan tempat/setting tempat kejadian, biasanya
    mengunakan lensa wide angle untuk memberikan kesan tiga dimensi,
    tapi terkadang, lensa tele juga digunakan.
  2. Detail shot :
    Foto detail benda atau bagian dari orang yang penting, misalnya cincin kawin atau close-up air mata/ bibir seseorang, biasanya lensa makro atau telefoto digunakan.
  1. Interaction shot : Foto berisi interaksi dari dua orang atau lebi
  2. Climax : Sebuah foto yang menggambarkan puncak dari sebuah acara
  3. Closer/Clincher : Foto yang menutup cerita. Biasanya meninggalkan kesan, pesan, inspirasi atau motivasi

 

 

Dalam mendalami photo stories dan photo essay , Herry tjiang mengarapkan teman teman bisa terjun langsung ke lapangan supaya bisa mendapatkan suasana langsung baik itu kesedihan, kemiskinan, ataupun apa yang ingin ditunjukkan oleh fotografer itu sendiri.  Hal ini tidak hanya di area area yang bersih tetapi juga masuk kearea yang kotor, bau dan tidak nyaman seperti yang dilakukan herry tjiang di tempat pengepulan sampah.

Pada akhir sessi Herry Tjiang memberikan post test yang hasilnya langsung dapat dilihat oleh teman teman workshop dimana peningkatan skill dari workshkop terlihat langsung dengan nilai pre test dan post test yang jauh meningkat setelah workshop.

Pada akhir acara ,teman teman diberikan voucher yang dapat dipakai untuk pembelian camera di toko camera di Semarang yang baru membuka cabang nya yaitu Focus Nusantara

Elex Media Komputindo sebagai pihak penyelengara dengan PIC Rina ini sangat konsisten dengan waktu  dan materi yang padat ini  dapat diberikan dengan tepat waktu , sehingga workshop yang diadakan ini bisa tepat sasaran dan  membekali teman teman di kehumasan untuk dapat menghasilkan karya foto yang lebih baik.

 

Herry Tjiang.
Trainer Fotografi Jakarta School of photography
Tim Athabasca Indonesia

Certified Photographer
Certified Pilot Drone APDI ,FASI
Accessor Photography BNSP
Official Drone for ASIAN GAMES 2018

http://instagram.com/herrytjiang
https://www.youtube.com/user/herrytjiang

 

RECENT POSTS

    Leave a comment